Walkot Makassar Ngaku Ditipu ASN Setor Dokumen Palsu Vaksinasi Lansia

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

Pedomanrakyat.co.id – Wali Kota Makassar Moh Ramadhan ‘Danny’ Pomanto marah setelah ditipu oleh sejumlah aparatur sipil negara (ASN) terkait vaksinasi lansia. Danny mengaku ditipu sejumlah ASN yang mengklaim telah membawa ratusan lansia untuk divaksinasi yang belakangan dipastikan klaim itu palsu.

“Dengan hanya membawa foto para lansia bersama KTP dan mengaku telah dilakukan vaksinasi, padahal setelah ditelusuri dia tidak melakukan vaksinasi,” kata Danny dalam keterangannya, Rabu (19/1/2022).

Danny mengungkap kelakuan sejumlah oknum ASN Makassar terungkap setelah pihaknya menemukan tak kesesuaian antara data yang diklaim ASN dan data di aplikasi. Vaksinator memberikan data yang berbeda jauh dengan data yang diklaim para ASN.

“Kita ini tidak bisa ditipu, kita sudah rapat bersama Pak Sekda dan Dinkes. Kan dilihat yang dilaporkan banyak tapi di aplikasi kami sedikit,” jelasnya.

Danny mengungkap ada ratusan data palsu yang diberikan para ASN dan tenaga kontrak kepadanya. Danny kemudian menyebut sanksi tegas menanti mereka yang melakukan penipuan.

“Sanksinya jelas kita sesuai aturan tapi coba tanya BKD, tapi kita tidak kasih jabatan lagi mereka bagi ASN sementara untuk tenaga kontrak kita akan segera berhentikan,” tegasnya.

Danny mengaku program untuk membawa lansia bagi ASN dan tenaga kontak Makassar sudah menjadi kewajiban.

“Itu sudah disepakati dengan membawa 10 orang peserta vaksin bagi 1 ASN dan tenaga kontrak Pemkot Makassar dengan capaian vaksinasi lansia,” tutupnya.

(hmw/mud)

Sumber : https://news.detik.com/berita/d-5905286/walkot-makassar-ngaku-ditipu-asn-setor-dokumen-palsu-vaksinasi-lansia?_ga=2.57544170.1758925576.1642526987-1807875945.1592014656

Baca juga :  Ada Lomba Baris Berbaris di Kemeriahan Semarak HJS Ke 459

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ir. Kamaluddin Resmi Nahkodai AABI, Fokus Tingkatkan Kualitas Infrastruktur

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ir. Kamaluddin, MT.,IPM.,Asean Eng., terpilih secara aklamasi sebagai ketua umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Anemer...

Sambut Hari Pongtiku, Bupati Dedy : Bangsa yang Besar Adalah Bangsa yang Menghargai Jasa Pahlawannya

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA.- Event The Legend Of Pongtiku akan kembali dihelat di Kabupaten Toraja Utara pada bulan Juni...

Rupaka Hair Studio, Tempat Perawatan Rambut yang Tepat di Makassar

PEDOMAN RAKYAT - MAKASSAR. Rambut adalah mahkota bagi setiap orang, dan merawatnya dengan baik sangat penting untuk menjaga...

Cegah Banjir, Anggota Koramil 1408-04/Bontoala Bersama Warga Baraya Bersihkan Selokan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Mengantisipasi datangnya musim hujan, Koramil 1408-04/Bontoala bersama masyarakat Kelurahan Baraya, Kecamatan Bontoala, Kota Makassar, menggelar...