PedomanRakyat – SINJAI.
Pada penerimaan calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2021, untuk tenaga guru ada 100 lebih alumni S1 PGSD Universitas Terbuka (UT) Makassar yang tinggal di Siniai dan sekitarnya dinyatakan lulus seleksi dan mereka itu menunggu SK penempatan di wilayah Sinjai.
Demikian ditegaskan salah seorang pengelola Pokjar UT Sinjai, Mustafa T, S.Pd, M.Si kepada media Kamis 17 Pebruari 2022.
Dijelaskan, alumni UT Makassar yang dinyatakan lulus dalam seleksi calon guru PPPK di Sinjai memberi isyarat kalau proses pembelajaran dan kualitas luaran alumni UT telah mempu bersaing dengan alumni perguruan tinggi lainnya, kata pria kelahiran Sinjai 1969 ini.
Para calon guru dengan status PPPK itu kini akan menyebar mengabdi dan mendidik murid dan siswa yang ada di wilayah Sinjai Tengah dan Sinjai Barat.