Warga Binaan Rutan Makassar Gelar Isra’ Miraj  Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, Makassar – Rutan Makassar menggelar kegiatan peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1443 Hijriah, di Masjid Nurul Iman. Kegiatan Isra’ Mi’raj kali ini menghadirkan Ustad Hery Irawan Al-Jafary yang dalam ceramahnya, ia menjelaskan mengenai sejarah terjadinya Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW hingga turunnya perintah Sholat kepada Umat Islam. Senin, (07/03/2022).

Kegiatan Isra Miraj itu dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-qur’an serta penampilan rebana oleh warga binaan yang dilanjutkan dengan sambutan oleh Karutan Makassar. Dalam sambutannya, M. Muhidin menyampaikan, banyak hikmah yang dapat diambil dari kisah perjalanan Nabi Muhammad SAW.

Pada peringatan Isra’ Mi’raj tahun ini. Salah satunya yakni akan perintah pelaksanaan Sholat lima waktu yang wajib dilakukan oleh umat Muslim, yang diperintahkan langsung oleh Allah SWT kepada Nabi Muhammad SAW.

“Sehingga peringatan ini menjadi penting bagi kita semua, khususnya warga binaan Rutan Makaasar, yang mayoritas merupakan muslim”, ujar M. Muhidin.

Sementara itu, Ustad Hery Irawan Al-Jafary menyampaikan, betapa bersejarahnya peristiwa yang dialami oleh Rasulullah SAW yang dikenal dengan Isra Miraj ini, menurutnya semua yang terjadi itu menjadi bukti kebesaran dan kekuasaan dari Allah SWT.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Jaksa Tuntut Empat Tahun Penjara untuk Produsen Skincare Bermerkuri di Makassar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ruang Guru yang Disambut Senyum dan Prestasi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Selasa pagi, 6 Januari 2026, suasana di UPT-SPF SDN Kompleks Sambung Jawa, Makassar, terasa berbeda....

Dari Makassar untuk Sumatra, Elang Timur Indonesia Salurkan Donasi Kemanusiaan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Elang Timur Indonesia menunjukkan kepedulian nyata terhadap korban bencana alam dengan...

Mas’ud Muhammadiah Pernah Jurnalis Kini Guru Besar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dosen Universitas Bosowa yang menerima Surat Keputusan Jabatan Fungsional Dosen Guru Besar adalah Dr. Drs. Mas’ud...

Menilik Prestasi 2025, Pusjar SKMP LAN Siapkan Strategi 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Awal tahun bukan sekadar pergantian kalender bagi Pusat Pembelajaran dan Strategi Kebijakan Manajemen Pemerintahan (Pusjar...