Dikatakan Suwardiyanto S.Pd selaku kepala sekolah, saluran pipa air yang ada sudah tidak layak pakai lagi dan tersumbat, maka dari itu kami menggantinya untuk pemasangan ulang, sehingga air bisa mengalir lagi ke lingkungan sekolah kami, dan sarana penampungan mandi, cuci dan kakus bisa digunakan kembali.
“Kami juga mengucapkan terimakasih banyak atas bantuan dari bapak-bapak Satgas yang telah membantu kami dalam pemasangan saluran pipa air bersih ini,” tegasnya.
Serka Jumali beserta dua rekannya mengemukakan pula, kami membantu warga dalam pemasangan saluran pipa air bersih ini dari penampungan air desa sampai ke lingkungan sekolah, harapannya air ini bisa mengalir terus sehingga bisa digunakan warga dan anak sekolah.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan selalu mengedepankan protokol kesehatan. (*)

