Bupati dan Ketua TP PKK Sinjai Hadiri Silaturahmi Gubernur Sulsel di Baruga Karaeng Pattingaloang

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) didampingi Ketua TP PKK Sinjai, Hj Andi Nurhilda Daramata Seto menghadiri silaturahmi Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman di Baruga Karaeng Pattingalloang, Makassar, Sabtu (12/03/2022).

Silaturahmi ini digelar Andi Sudirman Sulaiman setelah dirinya resmi dilantik sebagai Gubernur Sulsel definitif sisa masa jabatan 2018-2023 oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo di Istana Negara pada Kamis (10/03/2022) lalu.

Dalam sambutannya, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman meminta kepada para kepala daerah di Sulsel untuk bersama-sama mendukung program pemerintah provinsi.

Bukan tanpa alasan, karena kata Mantan Wagub Sulsel ini, Pemerintah Provinsi merupakan perwakilan pemerintah pusat yang ada di daerah.

“Ini menjadi makna yang sangat luar biasa sekali, bagaimana pak presiden meminta kepada kita semua yang ada di daerah untuk bekerja sesuai ketentuan yang berlaku, termasuk mendukung pemerintah pusat,” ungkapnya.

Pada kesempatan ini, Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan terima kasih kepada seluruh Bupati dan Walikota yang telah bersama membangun Sulsel, baik selama dirinya menjabat sebagai Wakil Gubernur hingga Plt Gubernur Sulsel dan menjadi Gubernur definitif.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Memukau Disejumlah Negara, Willy Dapat MURI

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ruslan Afandi Basri Ajak Warga Sulsel di Maluku Jaga Harmoni demi Rasa Aman dan Investasi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Sekretaris Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Provinsi Maluku, Ruslan Afandi Basri,...

Ruang Guru yang Disambut Senyum dan Prestasi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Selasa pagi, 6 Januari 2026, suasana di UPT-SPF SDN Kompleks Sambung Jawa, Makassar, terasa berbeda....

Dari Makassar untuk Sumatra, Elang Timur Indonesia Salurkan Donasi Kemanusiaan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Elang Timur Indonesia menunjukkan kepedulian nyata terhadap korban bencana alam dengan...

Mas’ud Muhammadiah Pernah Jurnalis Kini Guru Besar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dosen Universitas Bosowa yang menerima Surat Keputusan Jabatan Fungsional Dosen Guru Besar adalah Dr. Drs. Mas’ud...