PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR –
Forum Sastra Indonesia Timur (FOSAIT) mengagendakan mendiskusikan buku kumpulan puisi karya Suparman Supu, seniman dari Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat .
Rencana diskusi buku kumpulan puisi itu, terungkap dalam rapat anggota FOSAIT yang berlangsung di Kafe Baca Makassar, Senin (14/3/2022) malam.