PEDOMAN RAKYAT.CO.ID.SIDRAP—Bupati Sidrap, H. Dollah Mando Tinjau pelaksanaan Pelatihan Dasar (latsar) CPNS formasi 2021 dari pelamar umum di Kampus BPSDM Provinsi Sulsel, Jl. Cenderawasih, Makassar, Selasa, 15 Maret 2022.
Hadir mendampingi, Kadis Kesehatan Dalduk KB Sidrap, H. Basra, Kabid Mutasi, Pengembangan Karir, dan Fasilitasi Profesi ASN BKPSDM Sidrap, Herfan Mappajeppu, dan Analis Kebijakan Bagian Kerja Sama Setda Sidrap, Solihin.
Turut hadir Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Sulsel,H. Asri Said.
Latsar diikuti 87 CPNS Pemkab Sidrap dari formasi Teknis dan Yenaga Kesehatan. Kegiatan berlangsung sejak 7 Maret dandijadwalkan hingga 28 April.