AKBP Eko Suroso menambahkan silaturahim ini bisa ditangkap dalam arti positif, karena bukan berarti pihaknya mendikte ataupun mematikan kreativitas Jurnalis, tapi sebaliknya justru kerjasama ini adalah semangat kemitraan bermanfaat.
Untuk itu Kapolres meminta kerjasama ini bisa menjadi embrio positif hubungan baik Polisi dan Jurnalis. “Kami welcome antar wartawan dan Polisi memajukan wilayah hukum Polres Toraja Utara,” sebutnya.
Jurnalis media ini memberikan apresiasi terhadap ramah tamah serta kerjasama yang baik antara Polres Toraja Utara-Jurnalis media ini.
“Ini luar biasa dari Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso lahir hubungan kerjasama atau mitra Polisi dengan Jurnalis Media ini dan Jurnalis lainnya,” tandasnya.(megasari/yus)