PEDOMANRAKYAT, GOWA – Guna pertahankan dan menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di Kecamatan Tompobulu Kabupaten Gowa, Kapolsek Tompobulu Polres Gowa Iptu Abdul Hakim sholat Dzuhur berjamaah di masjid raya yang berada di Kecamatan Tompobulu, Minggu (27/03/2022) kemarin.
Usai sholat Dzuhur, Kapolsek Tompobulu silaturahmi sekaligus bincang Kamtibmas dengan tokoh agama dan masyarakat serta membahas tentang persiapan Bulan Suci Ramadhan mendatang.
Iptu Abdul Hakim menyampaikan agar masyarakat selalu menjaga kondusifitas wilayah Kecamatan Tompobulu yang selama ini masih terus tetap terjaga dan mengantisipasi gangguan Kamtibmas seperti curat, curnak, curas serta curanmor.