Mubes IKA SMA Negeri 1 Bulukumba Dihadiri Alumni Tahun 1972

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, BULUKUMBA – Musyawarah Besar (Mubes) Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Bulukumba, di aula sekolah tersebut, Sabtu, 26 Maret 2022, bukan hanya menjadi ajang pemilihan ketua umum IKA SMAN 1 Bulukumba Periode 2022-2027, melainkan juga menjadi ajang reuni para alumni dari semua angkatan.

Manggaukang (kiri) dan Nur Ali (kanan)

Dari hasil berselancar di internet, SMA Negeri 1 Bulukumba berdiri pada 05 Oktober 1961, dengan nama SMA Negeri 198 Bulukumba. Nomor Statistik Sekolah: 301191104001, dan Nomor Pokok Sekolah Nasional: 40304260, dengan alamat Jl Bung Tomo 28, Bulukumba, Sulawesi Selatan. Dengan demikian, maka alumni angkatan pertama SMA Negeri 1 Bulukumba kemungkinan besar tahun 1963.

Alumni seluruh angkatan sebenarnya diharapkan hadir pada Mubes IKA SMAN 1 Bulukumba, namun mungkin karena kurangnya informasi atau akses untuk memberikan informasi, maka cukup banyak perwakilan angkatan yang tidak hadir pada Mubes tersebut.

Peserta tertua yang hadir pada Mubes IKA SMAN 1 Bulukumba kali yaitu H Manggaukang dan Nur Ali. Keduanya alumni tahun 1972, dan keduanya juga pensiunan Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Bulukumba.

“Alhamdulillah, satu kesyukuran kami bisa hadir pada Mubes IKA SMA Negeri 1 Bulukumba, sekaligus reuni bagi kita semua para alumni,” kata Manggaukang sambil tersenyum.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Sidang Perdana Kasus Skincare Bermerkuri di Makassar : Tiga Terdakwa Hadir di Persidangan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...