PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR.
SD Inpres Panaikang II/1 Makassar, menjawab tantangan agar semua sekolah punya program inovasi. Sekolah yang berada di Kelurahan Pampang, Kecamatan Panakkukang itu bakal memiliki program GAMMARA–akronim dari Gerakan Menulis Membaca Bersama Anak.
Penyamaan persepsi tentang program baru tersebut dilakukan pada Senin, (28/03/2022), dihadiri Kepala UPT SPF SD Inpres Panaikang II/1, Bakhtiar, S.Pd, M.Pd, para guru, dan penggiat literasi Rusdin Tompo. Program itu sekaligus menindaklanjuti kegiatan Pengembangan Kompetensi Kepala Sekolah Inovatif SD, yang diadakan selama dua hari, pada 23-24 Maret 2022 lalu.
Menurut Bakhtiar, GAMMARA dalam bahasa Makassar, berarti bagus atau keren. Diharapkan, lewat program ini akan mendatangkan kebaikan dan memberi citra yang bagus dan positif bagi sekolah.
Program GAMMARA merupakan upaya inovasi SD Inpres Panaikang II/1 untuk menerjemahkan 18 Revolusi Pendidikan Walikota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto. Program ini sekaligus memperkuat gerakan literasi sekolah dan menjadiikan sekolah sebagai episentrum gerakan literasi.
“Sekolah kita beruntung, termasuk yang diundang dalam kegiatan itu. Sehingga jadi motivasi bagi kita untuk melakukan inovasi,” papar Bakhtiar.
Di hadapan para gurunya, Bakhtiar menekankan pentingnya setiap guru melakukan inovasi dalam pembelajaran, termasuk menggunakan perangkat IT. Katanya, sudah jadi tuntutan kebutuhan guru memahami dan memanfaatkan teknologi. Apalagi setelah dicanangkannya Makassar sebagai kota metaverse.