Dosen FISIP Unismuh Amir Muhiddin Terbitkan Buku Dimensi Kehidupan Manusia Dalam Politik Dan Pembangunan

Bagikan:

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR.

Salah seorang dosen FISIP Unismuh Makassar dan kolumnis produktif di media massa, Dr. Amir Muhiddin M.Si, Maret 2022 menerbitkan buku berjudul, Dimensi-dimensi Kehidupan Manusia dalam Politik dan Pembangunan.

Buku setebal 140 lebih ini merupakan kumpulan tulisan artikel opini yang menyebar terpublikasi di media massa termasuk di Harian Tribun Timur dan Harian Fajar, Media Indonesia dan media lainnya.

Dr. Amir Muhiddin, M.Si kepada media beberapa waktu lalu di Kampus Unismuh Makassar, menjelaskan, buku tersebut terdiri dari lima bab, dan setiap bab berisi beragam artikel terkait dengan dimensi-dimensi Politik dan Pemerintahan.

Dimensi Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan, Dimensi Manusia dan Covid 19, Dimensi Manusia dan Ke-Islaman serta Dimensi Manusia dalam Pembangunan.

Dimensi kehidupan manusia dalam ragam perpektif ini dicoba oleh penulis merangkumnya dalam satu tarikan napas.

Sehingga tersimpul satu pemikiran bahwa betapapun ilmu pengetahuan dan teknologi melahirkan peradaban digital 4,0 dan 5.0, pada akhirnya harus takluk pada agama. Hanya dengan itu, manusia bisa selamat dalam keabadiannya kelak.

Pergumulan pemikiran seseorang, bukan saja dipengaruhi kompetensi dan latar belakang keilmuanannya, akan tetapi juga oleh kondisi dan suasana lingkungan, baik itu fisik maupun sosial.

Baca juga :  Perjuangkan Nasib Masyarakat Biringkassi, Rahmatia Kerap Unjukrasa Memprotes PT Semen Tonasa

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dua Pelaku Pencabulan Ditangkap Polsek Sanggalangi Toraja Utara

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA,-Jajaran Polsek Sanggalangi yang dibackup oleh Tim Resmob Satuan Reserse Kriminal Polres Toraja Utara Polda berhasil...

Sekda Gowa Andi Azis Peter, S.H.,M.H.: Warga Tak Mampu, Gratis Terapi di Praktik Mandiri Amalia Physio

PEDOMANRAKYAT, SUNGGUMINASA -- Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Gowa Andi Azis Peter, S.H.,M.H. mengatakan, Praktik Mandiri Amalia Physio ini...

SMAN 2 Makassar Sukses Gelar SECON In Time Season 16, Buktikan Minat Bahasa Inggris Siswa se-Provinsi Sulsel

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - SMAN 2 Makassar kembali menunjukkan kiprahnya dalam pengembangan kemampuan bahasa Inggris dengan menyelenggarakan Smada English...

Revisi Tata Tertib DPR, Agustinus Bangun : Bertentangan Konstitusi, Melanggar UU dan Mengancam Independensi Lembaga Negara

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) resmi mengesahkan revisi Peraturan DPR Nomor 1 Tahun 2020 tentang Tata...