Konsulat Jenderal Australia Gelar Upacara Peringatan Hari ANZAC di Bali

Bagikan:

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, BALI – Untuk pertama kalinya sejak melandanya pandemi Covid-19, akhirnya Konsulat Jenderal Australia di Bali bisa merasakan lagi peringatan Hari ANZAC, yakni salah satu hari nasional terpenting Australia yang jatuh tepat Senin (25/04/2022) sebagai peringatan aksi militer besar pertama yang dilakukan oleh Australia dan Selandia Baru selama Perang Dunia Pertama.

Pelaksanaan upacara juga diikuti personel Pertahanan dari Kedutaan Besar Australia dan Kedutaan Besar Selandia Baru di Jakarta.

Konsulat Jenderal merasa berbahagia dapat mengadakan upacara peringatan Hari ANZAC ini untuk pertama kalinya sejak pandemi dan bertemu kembali secara langsung dengan warga Australia dan Selandia Baru di Bali untuk peringatan yang penting ini.

Upacara ini memperingati pengorbanan para prajurit Australia dan Selandia Baru yang membentuk bagian dari ekspedisi sekutu untuk merebut Semenanjung Gallipoli Turki pada tahun 1915. Para prajurit ini dikenal sebagai ANZAC, dan meskipun kampanye Gallipoli gagal dalam tujuan militernya, tindakan para prajurit ANZAC selama kampanye militer tersebut meninggalkan warisan yang kuat bagi Australia dan Selandia Baru.

Baca juga :  14 Mei 2022, Gubernur akan Hadiri Pelantikan Pengurus IKA Unhas

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

DPRD Sulsel dan Disdik Bahas Krisis SNBP 2025, Solusi Ditemukan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan (Disdik Sulsel) bersama Komisi E DPRD Sulsel menggelar Rapat Dengar...

DPRD Sulsel Gelar Rapat Dengar Pendapat Bahas Krisis Pendidikan di Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan melalui Komisi E menggelar Rapat Dengar Pendapat...

Anggaran Dipangkas, Pegawai Ingatkan Pimpinan LPSK Moratorium Perlindungan

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Efisiensi berbuntut pemangkasan anggaran dilakukan sejumlah kementerian/lembaga, imbas dari Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun...

Penerapan Dominus Litis Sebabkan Tumpang Tindih Kewenangan

PEDOMANRAKYAT, MEDAN - Penerapan asas dominus litis dikhawatirkan dapat menimbulkan tumpang tindih kewenangan. Dan melebar kepada kemungkinan penyalahgunaan...