Kegiatan Apel Siaga ini dipimpin langsung Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Yudi Frianto, SIK, MH dan diikuti Wakapolres Kompol Muttalib serta para PJU, Kapolsek dan seluruh personel.
“Apel Siaga pengamanan malam takbiran Idul Fitri ini, bertujuan mengantisipasi gangguan kamtibmas wilayah hukum Polres Pelabuhan Makassar,” ucap Kasubsipidm Sihumas IPTU Burhanuddin Karim, Ahad (01/05/2022).
“Dalam kegiatan tersebut, Kapolres AKBP Yudi Frianto menekankan kepada seluruh personel agar melaksanakan patroli dan mengimbau masyarakat untuk pelaksanaan takbiran hanya di masing-masing mesjid dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dan tidak ada kegiatan takbir keliling,” jelas Kasubsipidm Sihumas Polres Pelabuhan Makassar. (*)

