spot_img

Tanggalkan Jabatan Gubernurnya, Zainal Paliwang Melepas Rindu Bersama Teman-teman SMANSA 82

Bagikan:

Tanggal:

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Menanggalkan jabatannya sebagai seorang Gubernur Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), sosok Zainal Arifin Paliwang yang penuh kesederhanaan tanpa sungkan-sungkan memasuki sebuah warung kopi di bilangan Jln Rusa, Kota Makassar, Kamis (05/05/2022) malam.

Baca juga :  Gelar Buka Puasa di Masjid SMANSa 82, PAS82 Bagikan Paket Sembako Kepada Anak Panti dan Warga Sekitar

Pengunjung yang tampak memadati sebagian area warung kopi itu seakan tak perduli dan tidak mengetahui pula jika lelaki berpostur tegap yang baru saja lewat didepan mereka ternyata adalah seorang kepala daerah di salah satu provinsi di Pulau Kalimantan.

Baca juga :  Seratusan Alumni SMANSa 82 Buka Puasa Bersama di Pondok Madinah

Zainal pun bergegas bergabung di meja panjang dimana duduk sejumlah teman masa remajanya ketika masih mengenyam pendidikan di bangku SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar. Iapun spontan membalas sambutan karib-karib seangkatannya dengan saling berjabat tangan, salam komando, berpelukan hingga cipika-cipiki melepas kerinduan.

Di meja itu tampak duduk para pentolan SMANSA 82 yang tergabung dalam wadah Persatuan Alumni SMANSA 82 (PAS82) diantaranya Azhary Sirajuddin (Ketua Dewan Pembina PAS82), Asriawan Umar (Ketua Dewan Kehormatan PAS82), Azhar B Mattalitti, Oka Sudarsana, Ansharullah Amin, dan beberapa lainnya.

Kedatangan Zainal selain dalam rangka silaturahmi hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah, juga bertujuan untuk ngumpul-ngumpul sambil ngopi bareng dan bernostalgia bersama teman-teman seangkatannya alumni SMANSA 82. Gelak tawa dan canda lepas tampak mewarnai suasana melepas rindu yang dilakukan Gubernur Kaltara ini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Terpilih Anggota DPRD Sulsel, Hj Fadillah Fariana Komitmen Tingkatkan Mutu Pendidikan dan Sejahterakan Masyarakat

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kader terbaik dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Hj. Fadillah Fariana berhasil terpilih sebagai anggota DPRD...

Sudah ” Bersih ” tapi Masih ” Kotor “

PEDOMAN RAKYAT- MAKASSAR. Hari raya idul Fitri menjadi hari yang penting bagi umat muslim, sebab dijanjikan setelah sebulan...

Guyuran Hujan Lebat Tak Padamkan Kobaran Api Obor Takbir Berkumandang

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Peserta pawai obor dan takbir keliling dari 15 kecamatan di Kota Makassar resmi dilepas. Iring-iringan...

DPW Gibranku Sulsel Fogging di Puri Taman Sari

PEDOMAN RAKYAT,MAKASSAR.- Pengurus DPW Gibranku Sulsel melaksanakan pengasapan (fogging) di RT 4 Kompleks Perumahan Puri Taman Sari Makassar,...