PEDOMANRAKYAT.SELAYAR—Pemeriksaan dan sterilisasi dilakukan tim relawan tanggap bencana Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulsel dilakukan di salah satu bangunan rumah kosong di Jln. KH. Haiyung, Benteng.
Malam sebelumnya, lokasi itu jadi perhatian karena Tempat Kejadian Peristiwa (TKP) munculnya seekor ular kurang lebih tiga meter dan ditangkap sekelompok remaja berusia belasan tahun.
Koordinator relawan tanggap bencana (TRB) Andi Fadly menandaskan, pemeriksaan dilakukan, pasca penangkapan ular sekira pukul 01.22 Wita, Minggu, (22/5) dini hari lalu.