spot_img

Unismuh Undang Seratusan Kepala Sekolah SMA se-Sulsel Untuk Teken MoA

Bagikan:

Tanggal:

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Sebanyak 105 Kepala Sekolah SMA/SMK/MA se-Sulawesi Selatan akan meneken atau menandatangani Memorandum of Agreement (MoA) dengan Rektor Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar, pada puncak peringatan Milad ke-59 Unismuh, di Balai Sidang Muktamar, Kampus Unismuh, Jl Sultan Alauddin, Makassar, Senin, 20 Juni 2022.

Penandatanganan MoA tersebut merupakan kerjasama turunan dari Memorandum of Understanding (MoU) antara Unismuh Makassar dengan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel.

MoU antara Unismuh Makassar dengan Dinas Pendidikan Sulsel tersebut rencananya ditandatangani dalam acara Sarasehan Pendidikan di Kampus Unismuh, Ahad, 19 Juni 2022.

“Jadi payung hukum kolaborasi dengan Kepala SMA dan seklah sederajat se-Sulsel tersebut, yakni MoU antara Unismuh Makassar dengan Dinas Pendidikan Sulsel,” kata Wakil Rektor II Unismuh Makassar, Dr Andi Sukri Syamsuri, sebagai penanggung jawab acara Sarasehan Pendidikan dan Milad Unismuh Makassar, kepada awak media di Makassar, Kamis, 16 Juni 2022.

Diungkapkan, para kepala sekolah yang diundang adalah sekolah yang jumlah siswanya paling banyak meneruskan pendidikan di Unismuh Makassar, serta sekolah yang siap membangun kemitraan dengan Unismuh.

“Kemitraaan dengan Unismuh Makassar tentu dalam kaitan dengan peningkatan kualitas SDM dan implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM),” kata Andis, sapaan akrab Andi Sukri Syamsuri.

Wujud implementasi MBKM, lanjut Andis, berupa kemitraan Guru, Mahasiswa dan Dosen di sekolah yang dikenal dengan istilah Kampus Mengajar, riset berupa Penelitian Tindakan Kelas, Magang Praktek Kerja di Sekolah, Kuliah Kerja Nyata Tematik, Kewirausahaann dan lain lain.

Baca juga :  Memupuk Kebersamaan, Kru Radio Suara Bersatu dan Sinjai TV Buka Puasa Bersama

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Buka Bimbingan Manasik Haji, Sekda Sinjai Harap Jemaah Jaga Kesehatan

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sinjai menggelar bimbingan manasik haji reguler tingkat Kabupaten Sinjai yang berlangsung...

Perpusnas Laksanakan Sosialisasi IKON di Sulsel

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR -- Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Republik Indonesia melaksanakan Sosialisasi Pengarusutamaan Naskah Nusantara Sebagai Ingatan Kolektif Nasional (IKON)...

Terima Tim Verifikasi dari BKKBN Sulsel, Plh Bupati Pinrang Minta Jajaran P2KBP3A Transparan

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Pelaksana Harian (Plh) Bupati Pinrang A Calo Kerrang meminta Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan...

Berikut Alasan Mengapa Prof Hasmyati Layak Menjadi Rektor UNM Makassar

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR—Selangkah lagi guru besar dalam bidang keolahragaan, Prof Dr Hasmyati, M.Kes akan memimpin Universitas Negeri Makassar. Pada...