PEDOMANRAKYAT, KEEROM – Terwujudnya kemanunggalan TNI dengan rakyat, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Pos Yamara melaksanakan karya bakti bersama masyarakat membangun jembatan jalan ke kebun warga di Kampung Yanemyo, Distrik Arso Timur, Kabupaten Keerom, Papua, Selasa (21/06/2022).
Dalam keterangannya, Danpos Yamara Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 711/Rks Serma Kamarrudin mengatakan, kegiatan karya bakti tersebut dipimpin oleh Serda Jesmani beserta 10 orang anggota.
”Kegiatan ini merupakan swadya untuk memudahkan akses untuk pergi ke kebun dan pembangunan jembatan dilakukan bersama anggota Pos Satgas Yamara,” ucapnya.