Alumnus Monash University Melbourne Australia ini, berharap para Tahfiz Al-Qur’an yang diwisuda bisa mengamalkan ilmunya bahkan dapat mengamalkan apa yang terkandung dalam Al-Qur’an di tengah masyarakat.
“Semoga semakin tahun semakin banyak Tahfiz yang berhasil dicetak, dan tetap mendukung seluruh program dan kebijakan pemerintah dalam pembangunan daerah Kabupaten Sinjai,” jelasnya.
Wisuda Tahfiz sebanyak 21 orang ini dirangkaikan dengan silaturahmi dan temu alumni Ponpes Darul Istiqamah Biroro. Bupati ASA berpesan agar para alumni bisa bersama-sama membangun dan mengembangkan Ponpes Darul Istiqamah Biroro.
“Mudah-mudahan para alumni tidak melupakan Ponpes, bisa bersama-sama membangun Ponpes agar kedepannya lebih baik lagi dari sekarang,” harapnya.
Turut hadir Plt Kabag Kesra Setdakab Sinjai, Andi Aziz, Camat Sinjai Timur Akbar, Forum Ponpes se-kabupaten Sinjai, Kades Biroro Muslimin serta tokoh agama dan masyarakat setempat. (*)