Contohnya, sesuatu yang berkenaan dengan balasan terhadap perbuatan yang telah dilakukan, salah satu yang kadang tidak disadari ialah balasan dalam bentuk reputasi atau nama; nama baik atau buruk, tergantung kepada kualitas perbuatan seseorang. Sebab Allah SWT akan memperhitungkan darma bakti setiap pribadi, sekaligus dampak darma bakti tersebut kepada masyarakat dan sejarah.
Allah SWT mengingatkan dalam QS 36: 12, ”Sesungguhnya Kami benar-benar akan menghidupkan orang-orang yang telah mati, dan Kami catat apa yang telah mereka perbuat. Setiap sesuatu, Kami perhitungkan dalam sebuah buku besar yang jelas.”
Dampak dari suatu perbuatan, baik pisitif maupun negatif, dapat berlangsung jauh lebih lama berlipat ganda daripada umur seseorang. Oleh karena itu, sejarah dipenuhi oleh nama-nama yang memiliki reputasi sesuai dengan perbuatan yang telah dilakukan baik positif maupun negatif.
Peribahasa mengingatkan kepada kita, “Gajah mati meninggalkan gading, harimau mati meninggalkan belang. Manusia mati neninggalkan nama, positif maupun negatif.”
Semoga kita diberi kekuatan untuk memanfaatkan umur ini dengan sebaik- baiknya. Allah A’lam. ***
Insan Cendekia, 15 Juli 2022