Jadwal Pekan Pertama Liga 1 2022-2023: Duel Seru Bali United vs Persija, PSS vs PSM Makassar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Sembilan laga sengit akan tersaji pada pekan pertama Liga 1 2022-2023. Empat laga diantaranya akan berlangsung Sabtu, 23 Juli 2022.

Dua laga dihelat pada Minggu, 24 Juli. Kemudian tiga sisanya berlanjut pada Senin 25 Juli 2022.

Rangkaian laga pekan pertama Liga 1 2022-2023 akan dibuka duel PSIS Semarang vs RANS Nusantara.

Sesuai jadwal, laga pembuka tersebut akan berlangsung di kandang PSIS, yakni di Stadion Jatidiri, Semarang pada Sabtu 23 Juli 2022, mulai pukul 15.00 WIB.

Laga PSIS vs RANS awalnya akan digelar pada malam hari. Namun, ada perubahan sehingga pertandingan dimajukan menjadi sore hari.

Banyak laga seru yang akan tersaji pada pekan pertama. Salah satunya bigmatch Bali United vs Persija Jakarta.

Bali United sebagai juara bertahan Liga 1 akan menjamu Persija Jakarta di Stadion I Wayan Dipta, Bali, pada Sabtu 23 Juli 2022. Kick off pukul 20.00 WIB.

Sebagai juara bertahan, Bali United lebih diunggulkan menang. Namun, Persija sedang berjuang bangkit dengan mendatangkan pemain-pemain asing berkualitas.

Persija saat ini ditangani pelatih kelas dunia, Thomas Doll. Hanya saja performa Persija belum meyakinkan pada turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Ada juga laga seru antara PSS Sleman dan PSM Makassar. Kedua tim sama-sama kecewa karena gagal ke final Piala Presiden 2022.

Laga sengit lainnya di pekan pertama melibatkan Bhayangkara FC vs Persib Bandung di Stadion PTIK pada Minggu 24 Juli 2022, pukul 20.45 WIB.

Musim lalu, kedua tim bersaing di papan atas dan sama-sama berada di jalur juara. Namun, Bali United yang akhirnya juara.

Musim ini, Persib diperkuat trio gelandang timnas Indonesia, Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan Rahmat Irianto. (*)

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Rektor UNM dan Dekan FIKK Antusias Main Pickleball Bersama Atlet PON Sulsel

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Meski Urung Mengulang Prestasi Tahun 1990, Erick Thohir Tetap Salut Atas Prestasi Putu Pandji dkk di Piala Asia U-17 2025

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir tetap salut atas prestasi yang ditorehkan Putu Panji dkk di...

Piala Asia U-17: Telak, Korea Utara 6, Indonesia 0

PEDOMANRAKYAT, JEDDAH -- Harapan Indonesia melangkah ke semifinal Piala Asia U-17 kandas. Tim nasional U-17 Korea Utara terlalu...

Latihan Perdana Pencak Silat Tapak Suci di SD Inpres Hartaco Indah Disambut Antusias

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Suasana semangat menyelimuti halaman UPT SPF SD Inpres Hartaco Indah pada Ahad sore, 13 April...

LIVE di RCTI!! Jadwal Timnas Indonesia U-17 VS Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17 Hari Ini

PEDOMANRAKYAT, Jeddah - Timnas U-17 Indonesia kembali mencetak sejarah dengan melangkah ke babak perempat final Piala Asia U-17...