spot_img

Satreskrim Polres Bone Bekuk Pembobol ATM BRI

Bagikan:

Tanggal:

PEDOMANRAKYAT, WATAMPONE –

Satreskrim Polres Bone membekuk tersangka sindikat pembobol ATM BRI Bone. Pria berinisial SF itu, tercatat sebagai warga Cicadas, Bogor, Jawa Barat.

Hal tersebut diungkapkan Kapolres Bone AKBP Ardiansyah, dalam jumpa pers di Mapolres Bone, J Yos Sudarso, Watampone, Jumat (2/9/2022). Saat itu, Kapolres Bone didampingi Kasat Reskrim AKP Bobby Rahman dan Paur Humas Iptu Rayendra.

Menurut Kapolres Bone, pelaku diamankan berdasarkan rekaman CCTV dan sidik jari. Dalam rekaman CCTV itu, tersangka telah membobol tujuh mesin ATM, termasuk ATM Bank BRI di SPBU Cabalu Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.

Dalam kesehariannya, pria berusia 31 tahun itu bekerja sebagai sopir angkutan. Dia ditangkap barang bukti sekira pukul  06.30 WIB di Jl Pancasila, Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Saat hendak ditangkap, kata Kapolres AKBP Ardiansyah, Polres Bone berkoordinasi dengan Satreskrim Polres Bogor, Jawa Barat.

Dijelaskan pula, dalam melancarkan aksinya, SF bersama dua rekannya masing-masing SKH dan USM merusak mesin ATM dengan jalan cara memasukkan potongan plastik botol Aqua ke dalam mesin ATM.

Dikatakan, selain SF yang sudah dibekuk dan kini ditahan di Polres Bone, masih ada dua tersangka pelaku lainnya yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) Polisi. (rur)

Baca juga :  Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Yudi Frianto Pimpin Sertijab Pejabatnya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kadis Dukcapil, Dokumen Korban Banjir di Lutra yang Hilang akan Diganti

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA - Banjir yang melanda Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan baru-baru ini tidak hanya menimbulkan kerugian...

Peringati Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60, Lapas Kelas IIA Bulukumba Gelar Upacara Tabur Bunga di TMP

PEDOMANRAKYAT, BULUKUMBA — Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke- 60 Tahun 2024, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bulukumba...

Buka Bimbingan Manasik Haji, Sekda Sinjai Harap Jemaah Jaga Kesehatan

PEDOMANRAKYAT, SINJAI -- Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sinjai menggelar bimbingan manasik haji reguler tingkat Kabupaten Sinjai yang berlangsung...

Perpusnas Laksanakan Sosialisasi IKON di Sulsel

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR -- Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Republik Indonesia melaksanakan Sosialisasi Pengarusutamaan Naskah Nusantara Sebagai Ingatan Kolektif Nasional (IKON)...