spot_img

PMI Teken MoU Donor Darah dengan Kemnaker dan PSMTI, Ini Kerja Samanya

Bagikan:

Tanggal:

Ketua Umum PMI Pusat, Jusuf Kalla (JK) mengapresiasi kegiatan donor darah yang dilakukan PSMTI secara serentak di seluruh kawasan Indonesia. Pasalnya, itu merupakan salah satu upaya masyarakat untuk membantu sesama manusian.

“Karena seperti saya katakan, tiap tahun kita butuh 5 juta kantong darah tuk mendukung kesehatan masyarakat karena ini dari manusia ke manusia dan ini sangat dibutuhkan,” ujarnya.

JK mengungkapkan, PMI sejatinya mengatur persoalan darah dan dapat memberikan donor itu pada pasien yang ada di rumah sakit kapan pun.

“Sehingga dari Paguyuban Tionghoa ini dia melaksanakan donor darah secara teratur, terpenting teraturnya itu,” ucapnya.

JK menyebutkan, di hari ulang tahun ke-77 PMI, tentu PMI bakal terus melakukan kegiatan-kegiatannya seperti donor darah, penanganan bencana, dan mengatur perdamaian serta membantu sosial masyarakat. Namun, semua kegiatan tersebut tentu membutuhkan partisipasi dari masyarakat Indonesia.

Sementara itu, Ketua Umum PSMTI, Willianto Tanta menambahkan pihaknya bangga dan senang bisa berkunjung ke markas PMI sekaligus untuk melakukan penandatanganan kerja sama donor darah dengan PMI. Pihaknya saat ini tengah melakukan kegiatan donor darah secara serentak di 10 provinsi di Indonesia.

“Kebutuhan darah setahun 5 juta kantong, PSMTI juga biasanya tiap tahun melakukan donor darah, seperti tiap Ramadhan karena biasanya dari muslim kan kurang sehingga kami dari paguyuban membantu memenuhi kebutuhan darah. Hari ini kita mulai dari ulang tahun PMI, ini demi kemanusiaan,” katanya. (*Rz)

Baca juga :  PWI Sepakati MOU Kode Etik Penyelenggara Pemilu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Pelaku Pemalsu Plat Dinas TNI Ditangkap

PEDOMANRAKYAT, Jakarta - Puspen TNI). Pelaku pemalsu plat dinas TNI yang viral beberapa waktu lalu telah ditangkap, upaya...

Peringati HUT Ke-78 TNI AU, Koops Udara I Gelar Upacara Ziarah Rombongan di Taman Makam Tokoh Bangsa Karet Bivak

PEDOMANRAKYAT - Jakarta  - Dalam rangka memperingati HUT ke-78 TNI Angkatan Udara 9 April 1946 – 9 April...

Tanda Tangan Dipalsukan Hingga Alami Kerugian Rp 180 M, Ahli Waris Surati Presiden RI

PEDOMANRAKYAT, MEDAN - Korban pemalsuan tanda tangan yang mengakibatkan kerugian Rp 180 Miliar, ahli waris Alm Raden Moelyadi...

Tuntas Laksanakan Misi Kemanusiaan Untuk Korban Konflik Gaza, Kasal Hadiri Upacara Penyambutan Kedatangan Hercules TNI AU

PEDOMANRAKYAT - JAKARTA - Sukses melaksanakan misi kemanusiaan untuk masyarakat di Gaza Palestina, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal)...