PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) menganugrahi Penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten Pinrang atas kesuksesannya menerapkan Merit Sistem pada pengisian jabatan-jabatan pimpinan tinggi di daerahnya.
Berkat pencapaiannya itu, KASN memberikan penghargaan yang diterima langsung Pelaksana Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pinrang, Andi Matjtja pada acara penganugerahan Kualitas Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi di Yogyakarta, Kamis (06/10/2022).
Ketua KASN, Agus Pramusinto menilai, dalam mengisi jabatan Pimpinan tinggi, Pemerintah kabupaten Pinrang sejak beberapa tahun ini telah eksis menerapkan Merit Sistem sebagai syarat utamanya. Hal ini terlihat dari pelaksanaan assesment setiap kali melakukan pengisian jabatan pimpinan tinggi yang lowong.
Selain itu, Pemkab Pinrang juga rutin melaksanakan job fit bagi para pimpinan tinggi di lingkup Pemerintah Kabupaten untuk menilai kompetensi dan kelayakan para pejabatnya.