PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto hadir dalam Musyawarah Daerah IX BPD GAPENSI Provinsi Sulawesi Selatan di Hotel Aryaduta Makassar, Minggu (06/11/2022).
Kehadiran anak lorongna Makassar ini selain membuka acara sekaligus mengingatkan para pengurus GAPENSI akan kemajuan teknologi dan persaingan dunia kerja yang kian ketat ditambah dengan inflasi yang mengancam dunia.
“Sebagai organisasi konstruksi tertua di Indonesia, GAPENSI harus segera mengambil bagian akan perkembangan teknologi serta persaingan dunia kerja yang kian ketat. Saat ini sudah ada e-katalog serta model pengadaan lainnya. Saya kira inilah saatnya GAPENSI menunjukkan tajinya dengan eksistensinya selama ini,” sebut Danny.