“Kegiatan yang dipimpin Wakapolres Kompol Sugeng Suprijanto, S.Pd, MH didampingi Kabag Ops Kompol Morens DN Sasaran adalah barang bawaan penumpang kapal, kita lakukan pemeriksaan yaitu antisipasi peredaran narkoba, sajam, bahan peledak, senjata api, dan hal-hal membahayakan lainnya,” ujar Kasubsipenmas.
“Satu per satu calon penumpang dilakukan pemeriksaan. Barang bawaan calon penumpang pun tak luput dari pemeriksaan petugas dengan menggunakan mesin X-Ray dan selain itu juga dilaksanakan patroli diatas kapal,” jelas Kasubsipenmas Sihumas Polres Pelabuhan Makassar. (*)