PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR. – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kota Makassar, menyerahkan seragam sekolah gratis kepada 40 siswa. Ke-40 siswa dari keluarga dhuafa itu terdiri dari 10 siswa SMP Islam, 10 siswa SD Islam, 10 siswa Madrasah Ibtidaiyah, serta 10 siswa dari SD KIP.
Penyerahan dilakukan Wakil Ketua III BAZNAS Kota Makassar, Dr.H.Waspada Santing, Senin, 21 November 2022, sore, itu disaksikan para kepala sekolah dan dewan guru di sekolah yang bernaung bawah bendera Yayasan Darul Hikmah Makassar, Jalan Abubakar Lambogo, Lorong 10 Nomor 8, Kecamatan Makassar tersebut.
Dr.H.Waspada Santing di sela sela penyerahan bantuan tersebut mengemukakan, bantuan seragam sekolah kepada siswa dari keluarga kurang mampu yang dilakukan lembaga Amil terpercaya dan amanah tersebut, selain merupakan salah satu program di bidang Makassar cerdas, sekaligus mendukung program Walikota dan Wakil Walikota Makassar (Moh Ramdhan Pomanto dan Fatmawati Rusdi).
“Jadi, kami di BAZNAS Kota Makassar punya program Makassar Caerdas. Dengan demikian, kami harus merealisasikan program tersebut, di antaranya beasiswa, dan pemberian pakaian untuk anak didik dari keluarga berpenghasilan rendah,” ujarnya.
Menurutnya, setelah memberikan bantuan seragam gratis, berarti tidak ada lagi alasan putus sekolah karena tidak memiliki seragam sekolah.
“Kita harapkan anak anak didik kita di empat sekolah ini, tetap fokus, dan kerahkan kemampuan terbaik dalam menjalani pendidikan. Kelak, kesuksesan akan menyertai kalian semua,” tutur Waspada Santing saat menyerahkan bantuan.