PEDOMANRAKYAT, TAKALAR — Fahruddin Ragga salah satu anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan dari Fraksi Golkar kembali melaksanakan kegiatan Sosialisasi Nilai Nilai Kebangsaan titik pertama mengambil tempat di Desa Lakatong Kecamatan Mangarabombang Kabupaten Takalar tepatnya di Dusun Kaponrengang, Sabtu (24/12/2022).
Dialog dan tatap muka Fahruddin Rangga di dampingi pejabat dari Badan Kesbangpol Provinsi Sulawesi Selatan yang mewakili Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Sulawesi Selatan selaku nara sumber utama.
Turut dihadiri pula berbagai elemen masyarakat dari keterwakilan organisasi politik, tokoh masyarakat, tokoh agama, ormas, dan tokoh perempuan dari beberapa desa/dusun yang ada di Kecamatan Mangarabombang.
Kegiatan sosialisasi tetap berlangsung sekalipun beberapa hari ini cuaca kurang mendukung. Hujan disertai angin terus menerus turun ke bumi. Namun, tugas dan tanggung jawab sebagai legislator harus tetap berjalan. Demikian pengantar awal Fahruddin Rangga di hadapan masyarakat saat membuka sosialisasi nilai nilai kebangsaan.
Lebih jauh Fahruddin Rangga mengatakan, prinsip mendasar adalah perlunya kegiatan sosialisasi nilai nilai kebangsaan ini, kenapa? karena sangat penting untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman terhadap kecintaan kita terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Agar menumbuhkan rasa patriotisme tidak hanya sekedar slogan tetapi perlu secara mendalam memahami hakekat dan maknanya,” tutur Rangga sapaan akrabnya.