PEDOMANRAKYAT, WATAMPONE – Personel Kodim 1407/Bone apel sinergitas bersama Yon Brimob C Pelopor di lapangan apel Yon Brimob C Pelopor, Jl MH Thamrin, Watampone, Bone, Kamis (16/2/2023).
Apel dipimpin Dandim 1407/Bone Letkol Inf Moch Rizqi Hidayat Djohar didampingi Danyon C Pelopor Kompol Nur Ichsan. Ini bentuk kesiapsiagaan personel dan perlengkapan serta peralatan dalam rangka mendukung penanggulangan bencana di Bone.
“Terselenggaranya apel gabungan sinergitas TNI-Polri merupakan salah satu bentuk kesiapsiagaan TNI-Polri menghadapi bencana alam. Dengan kesiapsiagaan tersebut, tentunya TNI- Polri lebih siap dan lebih cepat untuk mengantisipasi kejadian maupun dampak, baik kerusakan sarana prasarana maupun korban jiwa,” ujar Letkol Rizqi.
Jika terjadi bencana alam di wilayah Kabupaten Bone, TNI-Polri siap menggandeng seluruh elemen di tingkat pemerintah daerah, kecamatan, ataupun terhadap masyarakat setempat.
“Apel sinergitas ini tidak hanya sekadar formalitas belaka, melainkan diharapkan akan terus berkelanjutan yang pada akhirnya akan membawa dampak positif kepada masyarakat dengan dilaksanakannya berbagai kegiatan sinergitas TNI Polri di wilayah Kabupaten Bone,” tuturnya.
Dalam menjaga solidaritas TNI-Polri dapat direpresentasikan dengan melakukan kegiatan preventif dalam meningkatkan kualitas penyelenggara yang bersifat pencegahan terhadap masyarakat.
“TNI-Polri merupakan garda terdepan dalam upaya tersebut. Untuk ke depannya, tinggal pengaplikasian dan implementasinya di lapangan,” katanya.