DPC Hanura Toli-Toli Siap Bentuk Tim Penerimaan Bacaleg, Agustinus : Semoga Amanah

Bagikan:

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Hanura telah menginstruksikan kepada seluruh DPD dan DPC se Indonesia untuk membuka pendaftaran bakal calon legislatif (bacaleg).

Terkait hal tersebut DPD Hanura Sulteng telah memerintahkan DPC Hanura Kabupaten Toli-Toli untuk membentuk tim penerimaan bacaleg sekaligus melakukan survei terhadap caleg-caleg yang potensial.

Hal tersebut diungkapkan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Hanura Kabupaten Toli-Toli Agustinus Due Dopo, disela-sela acara jamuan makan malam bersama peserta dan panitia Pembentukan Badan Musyawarah (Bamus) Flobamora Indonesia di Baruga Anging Mammiri Rumah Jabatan Wali Kota Makassar, Sabtu (25/02/2023) sekira pukul 19.00 Wita.

“Khusus di Toli-Toli kami baru mau bentuk tim untuk penerimaan bacaleg, kalau di DPC-DPC lainnya di Sulteng sudah terbentuk,” ujarnya.

Namun menurutnya, pemenuhan kuota 30 persen caleg perempuan itu yang bermasalah, kecuali bagi kader-kader lama atau mantan-mantan anggota DPRD, khusus di DPC Hanura Toli-Toli caleg perempuannya itu sangat kurang.

“Dengan adanya pendaftaran bacaleg secara terbuka ini tanpa ada embel-embel, semoga kuota 30 persen caleg perempuan itu bisa terpenuhi,” beber ketua Hanura Toli-Toli.

Baca juga :  Waspada Penyebaran Informasi Hoax, Tipiter Polres Sinjai Ajak Masyarakat Bijak Bermedia Sosial Jelang Pilkada 2024

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

DPRD Sulsel dan Disdik Bahas Krisis SNBP 2025, Solusi Ditemukan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan (Disdik Sulsel) bersama Komisi E DPRD Sulsel menggelar Rapat Dengar...

DPRD Sulsel Gelar Rapat Dengar Pendapat Bahas Krisis Pendidikan di Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan melalui Komisi E menggelar Rapat Dengar Pendapat...

Anggaran Dipangkas, Pegawai Ingatkan Pimpinan LPSK Moratorium Perlindungan

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Efisiensi berbuntut pemangkasan anggaran dilakukan sejumlah kementerian/lembaga, imbas dari Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun...

Penerapan Dominus Litis Sebabkan Tumpang Tindih Kewenangan

PEDOMANRAKYAT, MEDAN - Penerapan asas dominus litis dikhawatirkan dapat menimbulkan tumpang tindih kewenangan. Dan melebar kepada kemungkinan penyalahgunaan...