PEDOMANRAKYAT, JAKARTA – Kodam XIV/Hasanuddin mendapat penghargaan dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) pusat. Penghargaan tersebut diberikan atas komitmen dan dukungan menyukseskan program TNI Manunggal Bangga Kencana Kesehatan Terpadu 2022.
Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Kepala BKKBN dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG(K) kepada Inspektur Kodam (Irdam) XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Dwi Endrosasongko, S.Sos, di saat mewakili Kodam XIV/Hasanuddin mengikuti Rapat Koordinasi Teknis (Rakornis) Kemitraan 2023 yang dibuka oleh Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, bertempat di Hotel Grand Sahid Jaya di Jakarta, Selasa (07/03/2023).
Penerimaan penghargaan ini disaksikan oleh 600 orang peserta Rakornis dari TNI, Polri, PKK dan IBI se-Indonesia juga dihadiri Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Selatan Andi Ritamariani.