PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Asisten Operasi (Asops) Kasdam XIV/Hasanuddin Kolonel Inf Agustatius Sitepu, S.Sos, M.Si mewakili Pangdam XIV/Hasanuddin, mengikuti pembukaan Table Top Exercise (TTX) Rencana Kontinjensi Banjir Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Selatan Periode 2022-2025 TA 2023, bertempat di Karebosi Premier Hotel, Kota Makassar, Senin (13/03/2023).
Kegiatan ini dibuka oleh oleh Amson Padolo, S.Sos, M.Si, Kepala Pelaksana BNPB Provinsi Sulsel, dalam sambutannya menuturkan, pertemuan ini merupakan tindak lanjut penyusunan dokumen rencana kontinjensi Banjir Provinsi Sulawesi Selatan.
Ia pun mengatakan, urusan bencana tidak dapat diatasi oleh satu pihak saja namun memerlukan kolaborasi yang bersinergi sehingga pihaknya berharap semua pihak terkait dapat bekerjasama dan terlibat langsung pada kegiatan ini.