Mantan Kajari Takalar yang tahun 2022 lalu berhasil mengukir prestasi terbaik I dalam hal Tipikor Kejari se Sulsel mengingatkan kepada Kepala Desa dan jajarannya agar jangan seenaknya menggunakan keuangan atau dana APBDesa yang tidak sesuai dengan regulasi .
“Kalau ada yang melanggar atau tidak sesuai dengan ketentuan yang ada ,akan ditindak sesuai hukum yang berlaku siapapun orangnya” tandas Salahuddin yang belum satu bulan menjabat Kajari Soppeng.
Kegiatan sosialisasi mengusung Thema Kepala Desa Hebat , Indonesia Kuat Kajari harapkan Kepala Desa betul betul menjaga desa sesuai harapan masyarakat ,jangan coba coba hianati keinginan masyarakat . Kajari pada kesempatan itu didampingi Kasi Intel Muh Musdar SH MH , Andi Qistim S,IP mewakili Kadis PMD juga hadir Kepala Desa Mattabulu Drs Jumaldi selaku Ketua Apdesi Kabupaten Soppeng.(ard)