spot_img

Sambil Buka Puasa Bersama, PSI Kota Makassar Gelar Konsolidasi Pengurus dan Bacaleg

Bagikan:

Tanggal:

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sebagai salah satu partai yang akan ikut Pemilu 2024 mendatang, kini sudah gencar bergerak memanaskan mesin partainya mulai dari tingkat pusat hingga kecamatan.

Demikian halnya dengan DPD PSI Kota Makassar yang diketuai Israel Rante Lebang yang terus berbenah diri dengan menggelar pertemuan konsolidasi bersama para pengurus, bakal calon legislatif (bacaleg) dan sejumlah kader partai pada Selasa (28/03/2023) petang.

Pertemuan yang berlangsung di Sekretariat DPD PSI Kota Makassar Jl Diponegoro No.138 Makassar ini dikemas penuh suasana kekeluargaan dalam bentuk buka puasa bersama sekaligus mempererat silaturahmi dan juga memperkuat kepengurusan partai.

Ketua DPD PSI Kota Makassar Israel Rante Lebang ketika memberikan pengarahan dalam pertemuan itu menegaskan, PSI sebagai partai yang identik dengan anak muda (kaum milenial) menargetkan 1 fraksi di DPRD Kota Makassar.

Untuk mewujudkan target tersebut, Israel Rante Lebang bersama barisan pengurus intinya harus bekerja keras dan kini membentuk beberapa biro serta wakil ketua untuk memberikan penguatan partai hingga ke tingkat DPC.

“Dengan kerja keras kita semua, saya merasa optimis target perolehan suara pada Pemilu 2024 mendatang akan tercapai. Selain kinerja para kader partai yang ada di parlemen sangat baik, PSI juga dikenal sebagai partai yang bersih dari korupsi. Dimana hingga saat ini belum ada kader PSI yang terjerat kasus korupsi,” ungkapnya.

Israel menyebutkan pula jika seluruh partai politik termasuk PSI dalam minggu ini sibuk melakukan Rapat Pleno bersama petugas PPS di tingkat kelurahan. “Mohon dukungan kita semua untuk mengecek keterwakilan PSI di kelurahan masing-masing,” pungkasnya.

Baca juga :  Wali Kota Makassar Serukan Pentingnya Melestarikan Sejarah Untuk Memajukan Kota

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dihantam Ombak Tinggi KM Resky Tenggelam, 5 Orang Meninggal

PEDOMANRAKYAT, PANGKEP - KM. Resky tenggelam pada hari Sabtu, 2 Desember 2023 sekitar pukul 15.10 wita. Kapal ini...

Kodim dan Polres Bersinergi Perangi Passobis di Sidrap, 7 Pelaku Diamankan

PEDOMANRAKYAT, SIDRAP — Kasus penipuan online di Sidrap dan sekitarnya dikenal dengan istilah sobis, menjadi masalah serius yang...

Malam Syukuran STG Tingkat Nasional XI Kontingen Sulsel

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Sebagai wujud syukur atas prestasi kontingen Sulawesi Selatan pada Swayamvara Tripitaka Gatha (STG) Tingkat Nasional...

Deklarasi Gernas Paman Satamar, Relawan Jardiknas Siap Menangkan AMIN di Banten

PEDOMANRAKYAT, TANGERANG -- Penguatan saksi oleh relawan pasangan Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (AMIN) terus dilakukan lewat Gerakan...