Termasuk salah satunya program pembangunan infrastruktur jalan di Dusun Batusantung, Desa Erabaru, yang kini sudah mulus. Akses jalan di daerah itu dapat dilalui dengan mudah, berbeda dengan kondisi jalan beberapa tahun yang lalu.
“Kerjasama masyarakat tentu sangat membantu pembangunan di Tellulimpoe, khususnya di Desa Erabaru ini. Alhamdulillah program kita untuk masyarakat merasakan akses jalan yang mulus sudah terwujud,” jelasnya.
Sementara itu, Camat Tellulimpoe, A. Saoraja Arie Lesmana, menyampaikan ucapan terima kasih atas program pembangunan yang telah dilaksanakan di kecamatan Tellulimpoe selama kurun waktu empat tahun ini.
Menurutnya, begitu banyak anggaran yang telah digelontorkan untuk Kecamatan Tellulimpoe, mulai dari bidang pendidikan, infrastruktur, pertanian, peternakan hingga bidang keagamaan yang terus direalisasikan hingga tahun kelima kepemimpinannya.
“Begitu banyak anggaran yang digelontorkan, di kecamatan Tellulimpoe sejak bapak bupati memimpin daerah kita. Alhamdulillah pembangunan meningkat pesat, termasuk salah satunya adalah jalan yang telah dibangun di Dusun Batusantung. Sekali lagi mewakili masyarakat Tellulimpoe dan Erabaru kami menyampaikan terima kasih pak Bupati,” ucapnya.
Selain melaksanakan salat Isya dan Salat Tarawih secara berjamaah, Bupati ASA turut menyerahkan bantuan hibah keagamaan yang bersumber dari Pemkab Sinjai dan dana pribadi keluarga. (adz)