Tradisi Pedang Pora Sambut Kapolres Baru Toraja Utara, Karangan Bunga Penuhi Halaman Mapolres

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA – Sebelum penyambutan Kapolres baru, terlihat halaman Mapolres Toraja Utara dipenuhi papan karangan bunga ucapan selamat dan sukses atas sertijab Kapolres Toraja Utara serta ucapan terimakasih kepada AKBP Eko Suroso, S.IK yang selama menjabat Kapolres kamtibmas di Toraja Utara terkendali dan aman.

Papan karangan bunga yang memenuhi pekarangan Mapolres Toraja Utara ini datang dari berbagai pejabat, instansi pemerintah, swasta dan mitra kerja maupun pribadi.

Polres Toraja Utara pun kembali menggelar tradisi Pedang Pora dalam menyambut AKBP Zulanda, S.IK, M.Si sebagai Kapolres Toraja Utara yang baru, bertempat di halaman Mapolres Toraja Utara, Rabu (12/04/2023) siang.

Sebelum pelaksanaan tradisi Pedang Pora, Kapolres baru AKBP Zulanda, S.IK, M.Si beserta Ny. Dini Zulanda saat tiba didepan pintu Mapolres Toraja Utara disambut langsung oleh AKBP Eko Suroso, S.IK dan Ny. Endah Eko Suroso selaku pejabat lama Kapolres Toraja Utara.

Dalam penyambutan, kapolres lama AKBP Eko Suroso, S.IK melakukan pemasangan Parang Toraja di pinggang, pengalungan sarung khas Toraja dan pemasangan Passap’pu di kepala (Penutup Kepala khas Toraja) kepada AKBP Zulanda, S.IK., M.Si, dan dilanjutkan pemberian buket bunga dan sepu’ (Tas khas Toraja) dari Ny. Endah Eko Suroso kepada Ny. Dini Zulanda.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Ini Ungkapan Bupati ASA di Momentum Hari Perempuan Sedunia

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Koperasi Merah Putih Jadi Fokus Nasional, Pangdam Hasanuddin Tegaskan Komitmen Dukungan di Sulsel

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar Dr. Andi Zulkifli...

Pelantikan FKPPI Sulsel: Kasdam XIV Dorong Generasi Muda Jadi Pilar Persatuan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kepala Staf Kodam XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Sugeng Hartono, SE, MM., menghadiri Pelantikan Pengurus Daerah XIX...

Segel 250 Ton Beras Ilegal, Mentan Amran Sudah Koordinasi dengan Gubernur Aceh

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pemerintah bergerak cepat menindak laporan masuknya 250 ton beras ilegal melalui Pelabuhan Sabang, Aceh. Menteri...

CEO PT Aswar Jaya Group Sampaikan Ucapan Selamat Hari Guru 2025

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam momentum peringatan Hari Guru Nasional 2025, CEO PT Aswar Jaya Group, Aswar, menyampaikan ucapan...