Potensi 1 Syawal 1444 H Berbeda, Kanwil Kemenag Sulsel Harap Umat Saling Menghormati

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TAKALAR – Terkait adanya potensi perbedaan dalam menetapkan 1 Syawal 1444 H/2023 M, Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Sulsel Khaeroni berharap seluruh umat islam agar bisa saling menghormati.

Sebelumnya telah berlangsung kegiatan (Rukyatul Hilal) pemantauan hilal wilayah Sulawesi Selatan digelar Kanwil Kemenag Sulsel di Hotel Wisata Pantai Galesong Kabupaten Takalar, Kamis (20/04/2023).

Pemantauan hilal ini bekerjasama dengan BMKG wilayah IV Makassar, Pengadilan Agama Sulsel, dan Badan Hisab Rukyat (BHR) Provinsi Sulsel, Sejumlah Perguruan Tinggi Keagamaan serta sejumlah Ormas Islam seperti NU dan Muhammadiyah serta sejumlah Lembaga Pemantau Swasta seperti dari Lembaga Falakiyah UIN Alauddin Makassar, Universitas Muslim Indonesia, termasuk puluhan Awak Media baik Elektronik, Cetak dan Online di Sulsel.

Tampak pula hadir dalam kegiatan tersebut, Kakanwil Kemenag Sulsel yang diwakili oleh Kepala Bidang Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Wahyuddin Hakim, sejumlah Kakankemenag Kab/Kota kemudian Ketua MUI Sulsel Prof. KH. Najamuddin , Kepala BMKG Wilayah IV Makassar Irwan Slamet, Ketua Badan Hisab Rukyat (BHR) Sulsel Abbas Fadil, UIN Alauddin Makassar, serta Perwakilan Ormas Islam di Sulsel.

Berdasarkan hasil perhitungan Badan Hisab Rukyat (BHR) Sulawesi Selatan yang disampaikan Abbas Padil selaku Ketua, Matahari terbenam di Makassar tanggal 20 April 2023 pada pukul 18.01. Wita dengan ketinggian hilal 1° 33″ , pada posisi seperti ini, maka ada dua pendapat menurut Ketua BHR Sulsel.

Pertama, bagi yang menggunakan metode Wujudul Hilal, berpendapat 1 Syawal 1444 H jatuh pada hari Jumat tanggal 21 April 2023, Kedua, bagi yang menggunakan metode Imkanur Rukyat, maka berdasarkan kriteria yang disepakati oleh forum MABIMS, dimana menetapkan posisi hilal diangka 3 derajat, maka Idul Fitri 1 Syawal 1444 H/2023 M jatuh pada hari Sabtu, 22 April 2023, Papar Dosen UIN Alauddin Makassar ini.

Baca juga :  Babinminvetcad Kodam XIV/Hasanuddin Latih P3AD Budidaya Jamur Tiram, Dorong Kemandirian Ekonomi

Demikian pula pemaparan yang disampaikan oleh Kepala Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) wilayah IV Makassar Irwan Slamet dengan sumber data astronomi Moon Polynomial Coefficient 2019 didapatkan data ketinggian hilal disekitar wilayah Sulawesi Selatan berkisar 01° 19′ sampai 1” 25”. yang berarti tinggi hilal belum memenuhi kriteria MABIMS yakni 3 derajat.

1
2TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Agus Salim Pimpin Kick Off Meeting Pendampingan Hukum JPN Percepat SK Lokasi Tanah Bendungan Jenelata

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan, Agus Salim, sekaligus Ketua Satgas Percepatan Investasi Sulsel, memprakarsai Kick...

Kasi SMA Pantau Pelaksanaan Ramadhan Mengaji Andalan Hati di SMAN 9 Bone

PEDOMANRAKYAT, BONE - SMAN 9 Bone menjadi saksi semangat religius dan komitmen pendidikan karakter melalui pelaksanaan program prioritas...

Ciptakan Rasa Aman dan Nyaman Selama Ramadan, Polres Pelabuhan Makassar Gelar Patroli Intensif di Pusat Perbelanjaan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Untuk menciptakan rasa aman dan nyaman selama bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M, Kepolisian Resor...

Pastikan Keamanan Perairan, Satpolairud Polres Pelabuhan Makassar Tingkatkan Patroli di Dermaga Pelabuhan Paotere

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Menghadapi peningkatan aktivitas masyarakat pulau yang datang ke Kota Makassar pada bulan suci Ramadan, Satpolairud...