PEDOMANRAKYAT, SELAYAR – Agung Ma’arif, peserta Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadis (STQH) Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan utusan Kabupaten Sinjai tampil memukau di hadapan dewan hakim.
Ia mengikuti cabang lomba Hifdzil Qur’an 10 juz di ajang keagamaan ini yang berlangsung di Kabupaten Kepulauan Selayar, Kamis (04/05/2023).
Usai menjalani perlombaan, Agung merasa bahagia bisa tampil di hadapan kedua orangtuanya yang hadir langsung menyaksikan dirinya melantunkan ayat suci Al-Qur’an.
“Alhamdulillah tadi 3 pertanyaan terjawab dengan lancar. Apalagi disaksikan langsung orangtua, sangat senang karena mendapat support langsung,” tuturnya.