spot_img
spot_img

Bupati ASA Ajak Komponen Bangsa Jadikan Nilai Pancasila Sebagai Pedoman Hidup

Bagikan:

Tanggal:

PEDOMANRAKYAT, SINJAI – Hari lahir Pancasila yang jatuh tepat hari ini, Kamis (1/6/2023) hendaknya dijadikan sebagai momentum untuk lebih mempererat hubungan dan persatuan khususnya dalam membangun bangsa dan negara Indonesia menuju Indonesia Maju.

Bupati Sinjai Andi Seto Asapa (ASA) berharap, nilai-nilai Pancasila sebagai ideologi bisa diterapkan dan menjadi pedoman dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

“Kami mengajak seluruh komponen untuk bersama-sama menjadikan Pancasila sebagai ideologi dan pedoman dalam melaksanakan tugas kita masing-masing untuk menciptakan rasa psrsatuan ditengah keberagaman,” harapnya.

Lebih lanjut dikatakan, Pancasila menjadi bagian penting dalam menjalankan roda Pemerintahan di Kabupaten Sinjai sehingga sudah menjadi kewajiban seluruh aparatur daerah untuk terus menerapkan nilai-nilai Pancasila.

“Mari kita bekerja dengan menjalankan tugas dan fungsinya masing-masing, saling bersinergi satu sama lain, maka insya Allah pembangunan di Sinjai akan berjalan dengan baik tentunya dengann berpedoman pada pancasila,” katanya.

Orang nomor satu di Sinjai ini juga berharap dengan peringatan hari lahir Pancasila diharapkan menjadi motivasi dan momentum untuk membangun Sinjai ke arah yang lebih baik lagi.

“Mudah-mudahan dengan peringatan hari lahir pancasila menjadi motivasi dan momentum kita bersama membangun daerah kita menjadi lebih maju dan masyarakatnya semakin sejahtera,” pungkasnya. (adz)

Baca juga :  Alibaba, Raksasa Marketplace Dunia Siap Bantu UMKM Tembus Pasar Global

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Kodam XIV/Hsn Gelar Silaturahmi Antar Forkopimda Sulselbartra, Momen Tingkatkan Persatuan Bangsa Menuju Pemilu 2024

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kodam XIV/Hasanuddin (Hsn) melaksanakan kegiatan silaturahmi bersama Forkopimda Sulselbartra, Komisi Pemilihan Umun (KPU), Badan Pengawas...

Perdana ke Luwu Raya, Anies Baswedan Akan Mappesabbi di Kedatuan Luwu

PEDOMANRAKYAT, PALOPO - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan (ABW) akan menginjakkan kaki untuk pertama kalinya di...

Satresnarkoba Polres Toraja Utara Kembali Ungkap Penyalahgunaan Narkotika, 2 Pelaku Diamankan

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA - Hanya dalam waktu 4 hari setelah menangkap 3 orang pelaku sebelumnya, Satuan Reskrim Narkoba...

Jelang Pemilu 2024, Polres Tana Toraja Akan Ciptakan Situasi Keamanan Kondusif 

PEDOMANRAKYAT, TANA TORAJA - Menjelang pesta demokrasi Pemilu tahun 2024, Polres Tana Toraja terus akan berupaya menciptakan Kamtibmas...