spot_img
spot_img

Berkunjung ke Asrama Toraja, Kalfin Prihatin Melihat Kondisi Bangunan

Bagikan:

Tanggal:

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pemuda Toraja Kalfin Alloto’dang berkunjung ke Asrama Mahasiswa Toraja yang terletak di Jl Sungai Limboto, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (03/06/2023).

Kalfin yang juga seorang pengusaha muda bidang IT ini mengatakan, kunjungannya tersebut murni karena panggilan dan kerinduan untuk melihat situasi dan kondisi Asrama yang selama ini dihuni oleh mahasiswa dari Toraja.

“Kunjungan ini tidak lain karena keterpanggilan kami sebagai pemuda Toraja yang ingin melihat keadaan atau kondisi adik-adik kita yang menghuni asrama Toraja, disana kami menyempatkan berdiskusi banyak terkait berbagai hal,” sebut Kalfin Alloto’dang.

Menurutnya, kondisi Asrama Toraja saat ini sangat memprihatinkan dan sudah tidak layak huni sehingga perlu direnovasi.

“Saya melihat sepertinya bangunan yang ada disana sudah perlu mendapatkan perhatian dari Pemerintah dan masyarakat Toraja agar segera dibenahi sehingga bisa lebih layak untuk dihuni oleh adik-adik kita yang ingin tinggal di asrama tersebut,” sahut Kalfin.

Sementara itu, Jerry salah satu mahasiswa Toraja yang tinggal di asrama tersebut mengatakan, kedatangan Kalfin Alloto’dang di Asrama Mahasiswa Toraja ini adalah untuk melihat kondisi asrama Toraja dan rindu berbagi pengalaman bersama adik-adik penghuni asrama serta menjalin silaturahmi dengan penghuni Asrama Mahasiswa Toraja.

Kami berharap dengan adanya kunjungan dari salah satu pemuda Toraja itu, dapat memberikan angin segar terkait kepedulian memikirkan kondisi bangunan Asrama Mahasiswa Toraja yang sementara mereka huni.

“Dengan kehadiran Kanda Kalfin dan melihat langsung situasi bangunan Asrama kami yang sudah cukup berumur dan ia juga menyampaikan, beliau prihatin terhadap kondisi asrama kami yang awalnya dibangun pada tahun 1956 namun sampai pada saat ini belum pernah mengalami perbaikan alias renovasi,” terang Jerry.

Baca juga :  Aklamasi, Suparman Ketua Terpilih PWI Bone

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Catatan dari Pelatihan Produksi Konten Dakwah Digital Muhammadiyah : Konten Dakwah Online Didominasi Kelompok Ekslusif (Pertama)

Oleh: Asnawin Aminuddin (Majelis Tabligh Muhammadiyah Sulsel) MAJELIS Tabligh Pimpinan Pusat Muhammadiyah mengadakan Pelatihan Produksi Konten Dakwah Digital, di...

Kapolres Enrekang Pimpin Sertijab Kabag, Kasat, dan Kapolsek

PEDOMANRAKYAT, ENREKANG – Polres Enrekang laksanakan Upacara serah terima jabatan Wakapolres, Kabag Ren, Kasat Binmas, Kasat Samapta, Kasat...

Dengan Senyuman Humanis, Polres Pelabuhan Makassar Amankan Aksi Demo Warga Tallo di Tol Reformasi

Dengan Senyuman Humanis, Polres Pelabuhan Makassar Amankan Aksi Demo Warga Tallo di Tol Reformasi PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Polres Pelabuhan...

Cegah Golput, Bhabinkamtibmas Melayu Baru Bersama PPK dan Panwascam Gelar Sosialisasi Pemilu 2024

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pentingnya kesadaran berpolitik sebagai warga negara, Bhabinkamtibmas Melayu Baru bersama dengan Penyelenggara Pemilu PPK dan...