spot_img
spot_img

Kapolres Sidrap Beberkan Tingginya Penangkapan Narkoba dan Dampak Sosialnya

Bagikan:

Tanggal:

PEDOMANRAKYAT, SIDRAP – Masyarakat dan pemerintah di Kampung Turungeng, Desa Teteaji, Kecamatan Tellu Limpoe, Kabupaten Sidrap menggelar Deklarasi Kampung Bebas Narkoba Sipakainge Polres Sidrap, Senin, 18 September 2023, pukul 09.30 Wita.

Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat dan tokoh masyarakat, seperti Bupati Sidrap yang diwakili oleh Sekretaris Kesbang Pol H. Andi Baharuddin, Ketua DPRD Sidrap yang diwakili oleh Andi Sugiarno Bahari, Dandim 1420 Sidrap Letkol Andika Ari Prihanyoro, SE, M.I.Pol, Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah, SIK, dan Kasat Narkoba AKP Arham .

Acara diawali dengan pembukaan oleh Protokol Dwi Nur Afipa, dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang dipandu oleh mahasiswi UMR Silva, pembacaan doa oleh Ka. Upt KUA Tellu Limpoe H. Falwi Rahman, S.AG, pemutaran video dukungan Pemerintah Forkopimda dan Forkopimca Kabupaten Sidrap, serta sambutan dari Bupati Sidrap dan Kapolres Sidrap.

Bupati Sidrap yang diwakili oleh Sekretaris Kesbang Pol H. Andi Baharuddin dalam sambutannya, menyampaikan permohonan maaf karena Bupati tidak bisa hadir langsung dan mengapresiasi kerja nyata Kapolres Sidrap bersama jajarannya dalam mencanangkan kampung tanggung. “Pemerintah daerah akan memberikan dukungan penuh untuk memberantas peredaran narkoba dan pencegahannya,” ungkap Baharuddin.

Sementara itu, Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah, SIK dalam acara itu mengajak masyarakat untuk bersama-sama memerangi peredaran narkoba secara ilegal. Ia juga menyampaikan bahwa Sulawesi Selatan masuk dalam zona merah peredaran narkoba, termasuk Kabupaten Sidrap, sehingga butuh upaya konkret harus dilakukan.

Baca juga :  Pernah Dijewer di SMA, Mario David Balas Sawer 2 Mantan Guru di Acara Jalan Santai Alumni SMAGA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

PSI Makassar Gelar Pelatihan Jurnalistik, Suwardy Tahir : Hati-hati Memproduksi Informasi Lewat Medsos

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Makassar menggelar kegiatan Pelatihan Jurnalistik...

Kodam XIV/Hsn Gelar Silaturahmi Antar Forkopimda Sulselbartra, Momen Tingkatkan Persatuan Bangsa Menuju Pemilu 2024

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kodam XIV/Hasanuddin (Hsn) melaksanakan kegiatan silaturahmi bersama Forkopimda Sulselbartra, Komisi Pemilihan Umun (KPU), Badan Pengawas...

Satresnarkoba Polres Toraja Utara Kembali Ungkap Penyalahgunaan Narkotika, 2 Pelaku Diamankan

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA - Hanya dalam waktu 4 hari setelah menangkap 3 orang pelaku sebelumnya, Satuan Reskrim Narkoba...

Jelang Pemilu 2024, Polres Tana Toraja Akan Ciptakan Situasi Keamanan Kondusif 

PEDOMANRAKYAT, TANA TORAJA - Menjelang pesta demokrasi Pemilu tahun 2024, Polres Tana Toraja terus akan berupaya menciptakan Kamtibmas...