Kunjungi Korban Kebakaran Lepping, Caleg Makassar Dapil 1 Sainal Lonard : Persoalan Kemanusiaan Itu Panggilan Hati

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Wujud kepedulian terhadap kemanusiaan, Calon Legislatif (Caleg) DPRD Kota Makassar dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sainal Lonard mendatangi korban yang rumahnya mengalami musibah kebakaran di wilayah Lepping Jalan Muh. Tahir Kelurahan Jongaya, Kecamatan Tamalate Kota Makassar, Kamis (2/11/2023).

“Sebagai bentuk kemanusiaan, saya hadir di lokasi ini tujuannya ingin melihat langsung dan berbagi duka cita. Tak hanya itu, kehadiran saya juga sedikit membawa bantuan alakadarnya berupa kompor dan regulator sebanyak 6 buah, tenda terpal 6 buah, telur 10 rak dan air mineral dos sebanyak 10 dos dengan harapan agar dapat membantu meringankan sedikit bebannya,” ujar Sailo sapaan akrab.

Eks Ketua Bencana Indonesia Timur menambahkan, melihat kondisi korban saat ini sangat memprihatinkan sekali karena rumahnya telah rata dengan tanah dan tak ada satupun barang-barangnya tersisa yang dapat diselamatkan.

“Dengan adanya kejadian ini semoga pemerintah dan juga pihak dermawan hadir dalam memberikan uluran tangan serta bantuan kepada para korban yang terkena musibah kebakaran sehingga dengan segera bisa membangun rumah mereka kembali,” ujar Sailo.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Polres Gowa Gelar Upacara Korps Rapor Kenaikan Pangkat 66 Personel

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Bersih, TNI Turun Bergotong Royong Bersama Warga Citta

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Sejumlah personil TNI Pos Koramil 1423 - 04 Kecamatam Citta turun bergotong royong bersama warga...

Personil TNI – Polri Amankan Ibadah Jumat Agung di Soppeng

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Puluhan personil Polres Soppeng bersama Kodim 1423 dikerahkan untuk pengamanan pelaksanaan ibadah Jumat Agung dan...

Melihat Sebuah Bentor Bersama Pengendaranya Terperosok ke Saluran Air, Anggota Polwan Polres Gowa Tunjukkan Aksi Heroik Berikan Bantuan

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Dalam rangka melaksanakan program Patroli Polwan Menyapa, salah satu program unggulan Kapolres Gowa AKBP Muhammad...

Cegah Perjudian, Tim Gabungan TNI-Polri Gowa Bongkar Lokasi yang Diduga Arena Sabung Ayam di Desa Nirannuang

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Tim gabungan TNI-Polri Kabupaten Gowa melaksanakan kegiatan pengecekan lokasi yang diduga sebagai arena sabung ayam...