Jadi kehadiran kami, selain bersilaturahmi dan menyapa masyarakat. Kita juga berbagi kebaikan dengan memberikan sekotak nasi dos bagi yang membutuhkan. Kita juga banyak mendengar masukan-masukan warga dan kedepan apa yang menjadi aspirasi dari mereka tentunya akan kita perjuangkan.
Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI ini, juga mengajak warga untuk memiliki kedudukan yang sama pentingnya didalam membangun dan memajukan negara ini. “Olehnya itu, saya berharap peran aktif lapisan masyarakat dapat berkontribusi untuk dapat menggunakan hak suaranya di Pemilu Legislatif (Pileg) 14 Februari mendatang untuk sebuah perubahan yang lebih baik lagi,” seruhnya.
Sebagai Caleg Sulsel Dapil Sulsel 1 Makassar A yang mencakup 11 kecamatan di Kota Daeng ini, berharap masyarakat meridhoi serta mendukung perjuangan saya agar dapat melenggang ke parlemen untuk sebuah perubahan yang lebih baik.
“Mari bersama-sama satukan tekad demi sebuah perubahan yang lebih baik. Semoga dukungan warga masyarakat di tempat ini membawa harapan besar untuk dapat mendulang serta menambah jumlah perolehan suara dan mengantarkan kemenangan di kontestasi Pileg 2024,” harapnya. (*Rz)