PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Dalam rangka meningkatkan kualitas penyelenggaraan Statistik Sektoral dan Pelayanan Publik pada Instansi Pemerintahan Daerah, Diskominfo dan Persandian bersama Badan Pusat Statistik (BPS) Sinjai melaksanakan rapat Koordinasi Satu Data Indonesia (SDI) di Aula Kantor BPS Sinjai, Rabu (7/2/2024).
Rapat yang membahas terkait Forum Satu Data ini menghadirkan Diskominfo dan Persandian selaku Wali data, Bappeda selaku Sekretariat dan BPS selaku Pembina data.
Kadis Kominfo dan Persandian Sinjai Dr. Mansyur mengemukakan bahwa rapat ini dilaksanakan untuk menyatukan persepsi dalan melaksankaan tugas dsan fungsi dalan Forum Satu Data yang telah dibentuk.
“Dalam rapat ini kjta harapkan ada rencana aksi yang kita lakukan untuk pelaksanaan evaluasi indeks pembangunan statistik (IPS) dan pengelolaan data statistik sektoral yang dilaksanakan Diskominfo terhadap produsen data yang ada di OPD,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala BPS Sinjai Arif Miftahuddin menyampaikan bahwa rapat ini merupakan impelementasi salam mewunudkan Satu Data Indonesua (SDI) khususnya salam memaksimalkan fungsi Forum Satu Data.