Operasi Cipta Kondisi, Puluhan Liter ‘Ballo’ dan Musik Berjalan Bervolume Besar Diamankan Polsek Tallo

Bagikan:

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Polsek Tallo Polrestabes Makassar menggelar Operasi Cipta Kondisi skala besar dalam rangka melaksanakan pemantauan wilayah, kegiatan ini melibatkan TNI-Polri, Satpol-PP Kecamatan Tallo, Banteng Komando, FKPM Kecamatan Tallo, melaksanakan pemantauan wilayah.

Kapolsek Tallo Kompol Ismail mengatakan, dalam Operasi Cipta Kondisi alias Cipkon ini, pihaknya menemukan pesta miras di Jalan Dg Tantu, Kelurahan Rappojawa, Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Sabtu malam (16/03/2024) sekira pukul 22.45 Wita.

“Dalam kegiatan tersebut, kami mengamankan pria ARH (50) dan SP (50) yang memfasilitasi warga untuk menenggak ballo’ di wilayah tersebut,” jelasnya.

Alhasil, dari tangan kedua tersangka tersebut personel Polsek Tallo berhasil mengamankan lebih kurang 40 liter minuman keras khas Makassar berjenis ballo’.

Kapolsek melanjutkan, selain itu kami juga menemukan musik berjalan menggunakan mobil berjenis pick up yang suaranya sangat mengganggu aktifitas warga khususnya di Kecamatan Tallo pada bulan Ramadhan ini.

“Musik berjalan ini sangat mengganggu ibu-ibu yang mau menyediakan makan sahur buat keluarganya,” kata Kompol Ismail.

Baca juga :  IWAPERBANAS Sulsel Bersama TP PKK Kota Makassar, Lakukan Senam Pagi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Nasib Tragis Nastasya dan Ratasya : Korban Tabrak Lari di Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Hari Minggu siang (12/01/2025), menjadi pengalaman pahit bagi Nastasya (12) dan adiknya, Ratasya (5), saat...

Misteri Kebakaran Kantor Disdik Makassar : Spekulasi, Investigasi, dan Respons Pemerintah

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Sebuah kebakaran melanda Kantor Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Makassar pada Sabtu (11/1/2025) dini hari sekira...

Cuaca Ekstrem di Makassar, Sekolah Diliburkan Mulai 18-22 Desember 2024

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Cuaca ekstrem yang melanda wilayah Makassar dalam beberapa hari terakhir mendorong Dinas Pendidikan Kota Makassar...

SD Inpres PAI 1 Makassar Sukses Gelar Market Day, Ajang Belajar Kreativitas Siswa

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – SD Inpres PAI 1 Makassar yang berlokasi di jalan Goa Ria kecamatan Biringkanaya, sukses menggelar...