PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Budaya peninggalan leluhur harus dilestarikan dengan cara memelihara, menyimpan dan belajar memahami nilai-nilai yang terkandung di dalamnya untuk diteruskan ‘pesan’nya kepada generasi pelanjut.
Kepala Dinas Kebudayaan Makassar diwakili Kasubag Umum dan Kepegawaian Disbud Rahmaniar Achmad mengatakan hal itu ketika membentuk Kelompok Sadar Budaya Kecamatan Manggala bertempat di Sanggar Seni ‘Pendopo Aspirasi’, Rabu (29/05/2024) siang.
Dikatakan, untuk mewujudkan keinginan itu, masyarakat diimbau berperan aktif melalui Kelompok Sadar Budaya.
“Ini Kelompok Sadar Budaya yang pertama dibentuk di Makassar,” kunci ibu Rahamniar Achmad.
Tokoh masyarakat Manggala Andi Pasamangi Wawo yang mendapat amanah dari Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Kebudayaan sebagai Ketua Kelompok Sadar Budaya, menyambut baik tujuan mulia program pemerintah.
Menurutnya, menghargai karya leluhur adalah kebanggaan bagi penerusnya. Karenanya, budaya yang diwariskan mutlak dan wajib untuk dijaga dan diteruskan melalui sentuhan ilmu dan seni.