“Jadi banyak tawaran yang menarik yang diberikan UM kepada calon mahasiswa. Bahkan nantinya dalam perjalanan kegiatan, akan banyak fasilitas untuk kelas kerjasama ini,” pungkasnya.
Di tempat yang sama, Dekan FT UMI, Dr. Ir. H. Mukthar Thahir Syarkawi, MT, ATU, menyatakan, kerjasama dengan UM ini merupakan tindak lanjut dari MoU yang telah ditandatangani bersama oleh seluruh dekan teknik se-Indonesia.
“Ini merupakan implementasi kerjasama, dimana dosen UMI dapat menempuh perkuliahan di UM, dan sebaliknya diharapkan adanya kolaborasi dalam bentuk penelitian maupun pengabdian. Sehingga diharapkan kerjasama yang telah ditandatangani bersama ini dapat terealisasi maksimal,” terangnya.
Sebelumnya, dalam kegiatan sosialisasi dan penjajakan kerjasama antara UM dengan FT UMI, telah dilakukan penandatanganan kerjasama antara Ketua Departemen dan Ketua Program Studi S3 Teknik Mesin UM, Dr. Retno Wulandari, ST, MT, dengan Ketua Prodi Teknik Mesin, Dr. Ir. Faisal Habib, MT. Dan antara Ketua Departemen dan Ketua Program Studi S3 Teknik Elektro dan Informatika, Dr. Ir. Triyanna Widiyaningtyas, MT, dengan Ketua Prodi Tekniik Elektro, Dr. Ir. Andi Syarifuddin, ST, MT,
Kegiatan penandatanganan ini disaksikan jajaran pimpinan dari UM. Selain itu, hadir pula seluruh jajaran pimpinan FT UMI diantaranya, Dekan FT UMI Dr. Ir. H. Mukthar Thahir Syarkawi, MT, ATU, para wakil dekan, Ketua Prodi Teknik Eletro, Dr. Ir. Andi Syarifuddin, ST, MT, Ketua Prodi Teknik Mesin, Dr. Ir. Faisal Habib, MT, Ketua Prodi Teknik Lingkungan, Ir. Sattar, SPd, ST, MSi, PhD, para dosen, dan mahasiswa dalam lingkup FT UMI. (zL)
tujuan kita untuk
Diakui a