PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Kapolres Pelabuhan Makassar AKBP Restu Wijayanto menghadiri upacara HUT ke-79 TNI Angkatan Laut yang digelar di Dermaga Layang Mako Lantamal VI, Selasa (10/09/2024).
Peringatan Ulang Tahun ke-79 TNI AL tahun ini mengusung tema “Dengan Semangat Jalesveva Jayamahe TNI AL Siap Mewujudkan Nusantara Baru Indonesia Maju”.
“Kapolres AKBP Restu Wijayanto ikut hadir pada peringatan ulang tahun ke-79 TNI AL sebagai bentuk sinergitas TNI-Polri dalam melayani dan memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ucap Kasubsipenmas Aipda Adil.
Kasubsipenmas mengatakan, disini Kapolres juga mengucapkan semoga TNI AL semakin profesional, solid dan terus menjadi prajurit kebanggaan yang dicintai oleh rakyat.
“Juga senantiasa bersinergi dengan Polri dalam menghadapi berbagai tantangan bangsa demi mewujudkan Visi Indonesia Emas 2045. Jalesveva Jayamahe,” terang Aipda Adil. (*)