PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR. Sepuluh mahasiswa asal Hafei University of Technology, Anhui, China, Sabtu (14/9/2024) melakukan ‘fieldtrip’ (kunjungan lapangan, kegiatan pembelajaran di luar kelas untuk menambah pengetahuan dan pengalaman) di Objek Wisata Alam Bantimurung dan Taman Arkeologi Leang-Leang Kabupaten Maros.
Perjalanan para mahasiswa yang menggunakan bus Unhas itu didampingi beberapa dosen, yakni, Dr.Munira Hasjim, S.S.,M.Hum (Ketua Departemen Sastra Indonesia FIB Unhas), Dr.Ikhwan M.Said, M.Hum, Dr.M.Dahlan Abubakar, M.Hum, Dr. Tammasse, M.Hum, Dr.Indriati Lewa, M.Hum, Faisal Oddang, S.S.,M.Hum, Syahwan Alfianto Amir, S.S., M.Hum, dan Al Hafsi, S.S.,M.Hum. Dari kunjungan ini para mahasiswa asal Negeri Tirai Bambu itu akan dapat mengetahui objek wisata dan kebudayaan di Sulawesi Selatan.
Di Bantimurung para mahasiswa China tersebut mengunjungi lokasi penangkaran kupu-kupu dan memperoleh penjelasan dari petugas setempat, Abdul Haya, ayah dua anak dan pegawai honorer berusia 52 tahun di objek wisata tersebut, Mereka juga menyaksikan air terjun Bantimurung yang oleh Belanda ketika pertama kali ditemukan tahun 1919 disebut sebagai objek wisata alam yang tidak ditemukan di tempat mana pun di Hindia Belanda kala itu.
Dari Bantimurung, rombongan mahasiswa ini mengunjungi Taman Arkeologi Leang-Leang di Kelurahan Leang-Leang Kecamatan Bantimurung yang termasuk objek wisata andalan Kabupaten Maros. Di tempat ini para mahasiswa memperoleh penjelasan dari petugas Taman Arkeologi mengenai objek-objek yang ada.
Area Taman Batu yang di Aecheologic Park (Taman Arkeologi) ini merupakan salah satu lokasi yang pernah dijelajahi oleh manusia purba sejak 45.000 tahun silam. Pembentukannya dimulai sejak 12 juta tahun lalu, terjadi akibat pengangkatan daratan dengan laju rata-rata 3cm per 1.000 tahun.