Polres Maros Kerahkan 159 Personel Amankan Kedatangan Wapres RI Gibran Rakabuming Raka

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAROS – Kepolisian Resor (Polres) Maros mengerahkan sebanyak 159 personel untuk mengamankan kunjungan Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, ke Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.

Pengamanan ketat ini dilakukan demi memastikan kelancaran agenda Wapres serta memberikan rasa aman bagi masyarakat yang turut menyambut kunjungan tersebut.

Kapolres Maros, AKBP Douglas Mahendrajaya, S.H., S.I.K., M.I.K., M. Tr. Opsla, menjelaskan, personel dari berbagai satuan, termasuk Sabhara, Intel, Reskrim, dan Lalu Lintas, telah ditempatkan di sejumlah titik strategis.

Selain itu, pengamanan juga didukung oleh sejumlah instansi lain, di antaranya TNI, Brimob, Satpol PP, dan Pemadam Kebakaran, untuk memperkuat kesiapsiagaan.

“Pengamanan ini bertujuan untuk memastikan seluruh rangkaian kegiatan Wapres berlangsung dengan aman dan tertib,” ungkap AKBP Douglas pada Rabu (13/11/2024).

“Kami juga menekankan agar seluruh personel bertindak humanis dalam menjalankan tugasnya,” tambahnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Aksi DPO ini Berakhir Ditangan Tim Intelijen dan Jaksa Eksekutor Kejari Makassar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

LAN RI dan Pemerintah Sulawesi Barat Perkuat Integritas Proses Seleksi JPT

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Lembaga Administrasi Negara (LAN) Republik Indonesia menyatakan dukungan penuh terhadap pelaksanaan seleksi terbuka Jabatan Pimpinan...

Koperasi Merah Putih Jadi Fokus Nasional, Pangdam Hasanuddin Tegaskan Komitmen Dukungan di Sulsel

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar Dr. Andi Zulkifli...

Pelantikan FKPPI Sulsel: Kasdam XIV Dorong Generasi Muda Jadi Pilar Persatuan

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kepala Staf Kodam XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Sugeng Hartono, SE, MM., menghadiri Pelantikan Pengurus Daerah XIX...

Segel 250 Ton Beras Ilegal, Mentan Amran Sudah Koordinasi dengan Gubernur Aceh

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pemerintah bergerak cepat menindak laporan masuknya 250 ton beras ilegal melalui Pelabuhan Sabang, Aceh. Menteri...